Manajemen Perkantoran & Layanan Bisnis

MPLB

Jurusan Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis di SMK PGRI Turen mempersiapkan siswa menjadi tenaga profesional yang terampil dalam administrasi perkantoran, manajemen bisnis, dan layanan pelanggan. Program ini menggabungkan teori dan praktik, serta didukung oleh kerjasama dengan Ascent Premiere yang memberikan pelatihan dan sertifikasi industri, serta kesempatan magang untuk memperdalam keterampilan praktis. Dengan fasilitas dan pelatihan terkini, siswa diharapkan siap menghadapi tantangan dunia kerja di bidang perkantoran dan bisnis.

Administrasi Perkantoran

Lulusan jurusan ini akan bertanggung jawab untuk mengelola kegiatan administratif di kantor, seperti mengatur jadwal, menyusun surat-menyurat, mengelola arsip, dan memastikan kelancaran operasional harian kantor.

Customer Service Representative

Memberikan pelayanan prima kepada pelanggan, menangani keluhan, menjawab pertanyaan, dan memberikan informasi terkait produk atau layanan. Keterampilan komunikasi yang baik, empati, serta kemampuan problem-solving sangat dibutuhkan dalam profesi ini untuk menciptakan pengalaman pelanggan yang memuaskan.

Sekretaris

Lulusan SMK Manajemen Perkantoran akan berperan dalam mendukung manajemen dan eksekutif perusahaan dengan menyusun jadwal, mengelola komunikasi, dan mempersiapkan dokumen-dokumen penting.

Kompetensi Pembelajaran

Pada Kompetensi Keahlian MPLB konsentrasi keahlian yang diajarkan adalah bidang Manajemen Perkantoran seperti:

Administrasi Umum

Mengelola administrasi umum, korespondensi dalam Bahasa Indonesia dan Inggris, penanganan surat, perjalanan dinas, serta jadwal kegiatan pimpinan.

Kearsipan

Menerapkan pengelolaan kearsipan secara manual dan elektronik/digital.

Kewirausahaan

Menciptakan lapangan pekerjaan di bidang bisnis dan mempelajari bagaimana pemasarannya.

Humas Keprotokolan

Memahami khalayak humas, etika profesi, pembuatan media komunikasi, peraturan keprotokolan, serta menerapkan kegiatan kehumasan dan keprotokolan.

Pengelolaan Rapat

Menerapkan prosedur persiapan rapat online dan offline, menyiapkan bahan presentasi, dan membuat notulen rapat.

Teknologi Perkantoran

Menerapkan teknik mengetik cepat, pengoperasian peralatan kantor, aplikasi perkantoran, pembuatan dan penyimpanan file online, serta pengaksesan data melalui internet.

Profil Guru MPLB

Bersama guru hebat, ciptakan masa depan yang cerah dan penuh peluang!

Nahdya Jayanti, S.Pd., Gr.

Kakonsli MPLB

Dra. Ana Fadhilah

Guru Produktif MPLB

Dra. Neny Chuindha S.

Guru Produktif MPLB

Galeri Kegiatan MPLB

Berikut adalah beberapa kegiatan wajib yang dilaksanakan selama 3 tahun pembelajaran di SMK PGRI Turen.

Kunjungan Industri

di PT Yakult Indonesia Persada, Factory Mojokerto